Sabtu, 22 Juni 2013

Mengatasi pesan error W: Failed to fetch http di Ubuntu


Sedikit berbagi informasi, bila setelah kita meng install beberapa software PPA misal chromium atau lainya dan menemukan masalah seperti ini, jangan khawatir saya juga mengalaminya, pesan dibawah ini terjadi kalau kita update gejalanya misalnya kalau kita jalankan menu Update Manager tidak bisa dan mengirimkan pesan tentang permasalahan koneksi ini bisa jadi gejalanya, maka coba jalankan terminal dan masukan perintah :

$ sudo apt-get update
bila diakhir terdapat contoh pesan seperti ini berarti itu gejalanya,

Err http://ppa.launchpad.net maverick/main Sources
  404  Not Found
Err http://ppa.launchpad.net maverick/main i386 Packages
  404  Not Found
W: Failed to fetch http://ppa.launchpad.net/ubuntu-chromium/daily/ubuntu/dists/maverick/main/source/Sources.gz  404  Not Found
W: Failed to fetch http://ppa.launchpad.net/ubuntu-chromium/daily/ubuntu/dists/maverick/main/binary-i386/Packages.gz  404  Not Found
E: Some index files failed to download, they have been ignored, or old ones used instead.

Caranya mengatasinya masuk ke System> Administration> Synaptic Package Manager> Settings > Repositories > Other Software>  hilangkan cek list ataun nonaktifkan untuk PPA/ nonaktifkan PPA yang bermasalah saja seperti pesan yang di tampilkan misal di pesan saya untuk chromium saja, kemudian silahkan coba kembali untuk update,
hal tersebut terjadi mungkin karena kita menambahkan repositori yang belum tersedia untuk Ubuntu 10.10 Maverick, dan contoh diatas adalah setelah saya meng update chromium yg bawaaan maverick ke chromium yang versi baru,


Selamat mencoba....

1 komentar: